Ramadhan Update time!

Waktunya untuk cerita-cerita yang terjadi selama ramadhan nih..

Seperti biasa awal ramadhan pasti kita ada maaf-maafan di sekolah. Ga terasa 2 minggu yang lalu itu merupakan maaf-maafan terakhir di SMA itu. Melihat teman-teman pada cekikikan, canda tawa mereka melayangkanku ke tahun-tahun sebelumnya. Membuatku menyunggingkan senyum tipis bahwa ini akan segera berakhir. Kejamnya waktu. Lalu melihat adek-adek kelas sepuluh yang berkata "Yaaaaaahhhh" ketika diumumkan salam-salaman dengan guru di mulai dari barisan kelas 12. Aku ingat ketika dulu kelas 10 juga begitu. Menjadi gusar dan ga sabar karena baris lebih lama di lapangan yang panas demi mendapat restu dan maaf dari para guru. Duh, ini ya yang namanya siklus hidup? Betapa sadarnya aku saat itu..

Agenda tahunan tiap ramadhan sekolah tahun ini agak beda. 1 minggu pesantren kilat, yang terdiri dari lomba, baca qur'an dan materi, lalu baksos dalam rangka memperingati hari ulang tahun sekolah bertepatan pada tanggal 1 Agustus kemaren. Kemudian dilanjutkan dengan 1 minggu 2 hari belajar ala puasa, ditutup dengan upacara 17 agustus, baru deh libur sampai tanggal 12 September.. Wuaah senangnya..

Nah karena masih dalam rangka G-versary bagaimana kalo kita coba mengulas rentetan peristiwa tersebut ala eXotase? Wah.. aku kangeeeen..  Oh ya, bagi yang kemaren aku kunjungi karena dapat award namun belum sempet ambil awardnya, silahkan ambil disini..  Eits! Tapi jangan lupa baca yang ini yaa :D

Selamat malam pembaca. Jumpa lagi bersama saya Hamadzi dalam laporan eXotase edisi 20 Agustus 2011. Kami telah mempersiapkan sederet informasi ringan nan insya allah menghibur untuk menemani anda saat ini. Di antaranya, Perlombaan Nasyid di SMANSA berlangsung seru, Bursa (Buka Bersama Smansa) yang diadakan berlangsung ricuh, dan Khidmatnya upacara 17 Agustus 2011. Dari studio 1 Z-TV inilah eXotase selengkapnya.

Minggu Pertama,
Dalam minggu pertama di bulan ramadhan siswa-siswi diwajibkan ikut pesantren kilat (Bagi yang muslim). Dimana terbagi jadi 3 hari efektif dan 2 hari baksos (bebas sih sebenarnya, hehe). Hari pertama masuk sekolah, 2 Agustus, kelas 12 mendapat giliran pertama untuk mengadakan lomba. Seperti Tilawatil Qur'an, Pidato Agama, Adzan, dan Nasyid. Setiap kelas diwajibkan mengirimkan perwakilan, bila tidak, dikenakan sanksi 50 ribu rupiah per perlombaan yang tidak diikuti

Syukur alhamdulillah.. Kami kena 1.. di lomba Nasyid.. Haha.. Soalnya ga ada persiapan. Pas masuk sekolah tiba-tiba aja lomba. Namun alhamdulillah juga, kelas ku berhasil menang dalam semua perlombaan yang ada kecuali Nasyid meski ga semuanya juara 1. Hehe.. seneng juga rasanya..

Dan reporter kami di lapangan telah berhasil menangkap berbagai momen perlombaan yakni dalam lomba Nasyid dan Pidato. Namun sayangnya yang pidato tidak dapat terpublikasi. Karena dikhawatirkan pembaca dapat tertidur di tengah-tengah menonton.. Haha.. Mari kita saksikan aksi kelas XII IA 3, XII IS 1, dan XII IA 4. Ya, cuman 3 dari 7 kelas 12 yang ada sodara-sodara..

XII IA 3 [HR:High Recomanded]

XII IS 1

XII IA 4

Semua peserta memiliki keunikan masing-masing. Namun kebanyakan sudah menambahkan unsur Beatbox dalam aransemen mereka sehingga lagu-lagu islami tersebut menjadi lebih atraktif. Di kelas ku, XII IA3, dan XII IA4 ada anggota-anggota dari beatboxer smansa. Di Kelasku namanya Aprilo, Non-muslim, Di IA3, dapat dilihat dari video, Fiqri, dan dari IA4, Angga. Yah sayangnya kelas kami ngga ikut.. ckckck..

. . . 3-4 Agustus
Laporan akan kami sajikan dalam bentuk gambar. Silahkan

Lalu di hari bebas. . .
Mulai deh bebas sebebas-bebasnya. Foto-foto.. Ngelamun ngeliatin cewek *Tuing-tuing* dan main kartu. Ga di Ramadhan ga diluar Ramadhan samaaa aja..

Kemudian kami mulai lanjut dengan sekolah ala puasa selama 1 minggu 2 hari. Sebenernya saran saya lebih baik ga sekolah. Kasihan guru-gurunya, baru masuk bentar udah keluar lagi. Ya, jam pelajaran ala puasa 1 jam pelajaran terhitung hanya 25 menit. Aku.. Hiks.. ga tega nengok guru-guru diperlakukan begini.. (tutup muka, balik badan, lari slowmotion). Yah tapi si Kepala berpikir lain. Katanya dari pada anak-anak dibiarin meng-onggok dirumah atau keluyuran kemana-mana, bagus diberdayakan.. eh maksudnya disekolahkan..

Yang dapat kami tangkap selama belajar ala puasa hanya sebagai berikut. . .
Presentasi Biologi tentang percobaan kami mengenai pengaruh faktor eksternal terhadap pertumbuhan perkecambahan kacang hijau ternyata tidak dapat ditangguhkan hingga lebaran. Alhasil, presentasi deh.. Meski puasa tetap semangaaaat.. Jelas aku semangat, soalnya kelompok ku dapat giliran presentasi habis lebaran.. Mwahahaha

Tanpa terasa (Bo'ong! Terasa tau!) udah sampai diujung minggu. Sekolah pun mengadakan Bursa (Buka bersama smansa) jilid 2 (Udah kayak PPT aja). Masing-masing kelas diminta menyediakan tikar 6 biji(biji siapa coba?) dan 3 lampu emergency.. Yah awalnya yang niat ngumpulin tikar ada 5 orang. Eh pas hari H nya ternyata cuman ada 3. Itupun 2 yang kecil. Akhirnya aku ke rumah deh ambil tikar.

Kami tidak dapat mengabadikan momen menjelang berbuka puasa banyak-banyak karena suatu hal (ehem). Maka dari itu, inilah liputan yang dapat kami sajikan.. Ala kadarnya. . . 

Dan sebuah pertunjukan penutup dari OSIS dan ekskul RAMSA(Remaja Mesjid Smansa) sebelum semua kekhusyukan berbuka itu menjadi ricuh karena petasan dimana-mana.. Tidaaaak..
Gebuk gebuk gebuk.. Eeee AA!! Hedeh hedeh.. begitulah mereka..

Setelah Bursa, kami masih ada 2 hari belajar. Tanpa terasa (kali ini beneran tak terasa), akhirnya udah 17 Agustusan. Benar-benar perlambang KEMERDEKAAN. Hari itu aku merdeka ga sekolah lagi ampe bulan depan. Udah gitu liburan saat pulang kampung nanti, tanggal 25, seakan sudah sayup-sayup memanggilku (halah). Semoga saja impianku terwujud nanti saat liburan.

Sedikit cerita mengenai upacara. Pagi itu langit telah mendung. Pertanda tak enak sudah mulai di rasakan siswa-siswi yang gusar melihat langit kala itu. Meski mereka tau, mereka tak mau tau. Upacarapun diadakan dengan hati yang santai, takut, maupun ga ikhlas. Ketika sang merah putih telah menghadap singgasana kebesarannya, mereka mulai datang. Awalnya satu per satu, kemudian mulai serombongan. Ya.. Hujan.

Demi sebuah rasa nasionalisme, meski dibibir mereka terucapkan kegundahan dan keinginan bubar (Misbar.. misbar..) namun mereka tetap tegak mengahadap angkasa demi melihat Ia gagah berkibar diatas sana. Selang beberapa saat setelah para pasukan pembawanya (Paskibra) kembali, pemimpin upacara mengambil alih sesuai aba-aba seorang guru. Upacarapun terpaksa diselesaikan setelah teks proklamasi dikumandangkan. 

Yah itulah ceritanya. Aku emang dah niat mau mendokumentasikan ini. Tapi sayang, praktek lapangannya tak semulus yang aku bayangkan. Ngga mungkin kan aku berdiri di barisan paling depan, trus ngeluarin kamera, terus ngga hormat? Maka dari itu.. Aku ambilnya sembunyi-sembunyi meski ku rasa sebenarnya ketahuan. Tapi saat hormat aku tetap hormat. Hanya saja si kamera pindah tangan. Hehe

Dan demi merayakan HUT RI ke 66 ini, demi men-share video yang sudah aku ambil secretly, dan demi usaha aku untuk bikin video ini, Silahkan nikmati suguhan berikut. Asli aku yang buat loh! Hoho..
Meski aku selalu berpikir ngga suka sama Indonesia dan sangat ke-koreaselatan-an, tapi entah kenapa nonton video ini berulang kali saat masih ku edit, membuatku bersemangat dan berpikir dua kali tentang pendapatku. Yang buruk itu bukan Indonesianya, tapi pemerintahan dan birokrasinya. Aku harus tetap bangga dan mencintai Indonesia :)

Sedikit pengumuman kecil. Semenjak aku berpikir untuk mengunggah video lomba Nasyid itu ke Youtube, semenjak itulah H - Zone Entertainment terbentuk. Aku sangat suka channel ku yang ini. Tempat aku nantinya akan terus mengupload hasil kreasiku dan kejadian keren disekitarku. Aku sedang belajar ngedit dan ngambil gambar untuk bikin video-video yang bagus. Yah meski instrumen dan pengolahnya masih belum sekelas profesional sih.. Maka dari itu, Channel ini adalah Showcase / Showroom untuk hasil-hasilnya. Hehe. Bagi yang punya akun Youtube (aku rasa pada punya semua), tolong Subscribe dan Add aku jadi Friend yah! Link Channel ku telah ku sematkan pada menu dropdown Subscribe di kanan-atas.. :)

Demikian hasil laporan reporter eXotase kami di lapangan. Laporan tersebut sekaligus mengakhiri jumpa kita pada edisi kali ini, 20 Agustus 2011.  Selamat menikmati libur akhir pekan dan lebaran anda. Terima kasih atas perhatian anda. Saya Hamadzi, Sampai jumpa pada edisi berikutnya. Salam eXotase!

Yeah.. eXotase.. That's all.. Aku merasa tercampak ke masa lalu euy.. Haha.. gagu juga jadinya.. Aku belum tau selanjutnya mau posting apa. Konsep yang kemarin ku pikirkan tiba-tiba hilang (Oh tidak! Saya amnesiaaa!!). Soalnya aku tulis konsepnya di otak sih.. Nanti deh pikirin lagi. Oh ya, masih mau mengingatkan, Bagi yang belum ambil Award, silahkan KESINI. Oke deh.. Selamat berlibur~
How do we remove /? M=1 from Blogspot blog? The best answer.